Seiring berkembangnya waktu banyak sekali jenis game yang diluncurkan oleh para developer khususnya di dalam android. Untuk saat ini ada banyak sekali game dari jenre dan berbagai macam jenis. Mulai dari game balap, petualangan, RPG, hingga game dengan tema zombie.
Game yang mengusung karakter zombie atau berceritakan tentang zombie memang memiliki peminat yang cukup banyak. Jika kamu salah satu orang yang sedang mencari game dengan tema zombie ini, maka pada artikel kali ini saya akan memberikan beberapa rekomendasi game android dengan tema zombie terbaik yang bisa kamu coba.
8 Game android Genre Zombie
1. LifeAfter
Udah sering di bahas, game yang satu ini memang salah satu game yang saat ini lagi banyak digandrungi oleh masyarakat. Game ini berceritakan tentang seseorang yang bertahan hidup di tengah-tengah dunia yang penuh dengan zombie. Di dalam game ini kamu akan memerankan orang tersebut dan berpetualang memerangi para zombie.
Dari segi grafiknya game ini sudah sangat bagus dan tidak usah di ragukan lagi. Untuk kamu yang sedang mencari game dengan tema zombie, maka kamu wajib untuk mencoba game yang satu ini. Game ini bisa kamu dapatkan secara gratis di google playstore dengan ukuran 3,5 GB.
2. Plants vs Zombie
Pasti banyak di antara kalian yang sudah mengetahui game yang satu ini. Plants vs Zombie merupakan sebuah game android yang di adaptasi dari pc. Game ini awalnya hanya bisa dimainkan di pc dan sangat popular pada waktu itu. Namun seiring berjalannya waktu game ini sudah bisa kamu mainkan lewat smartphone khususnya android.
Game ini berceritakan tentang sekelompok tanaman yang berperang melawan sekelompok zombie. Disini kamu berperan untuk mengatur dan menyusun strategi agar bisa mengalahkan pasukan zombie dan mencegahnya masuh kedalam rumah. Game ini bisa kamu dapatkan di google playstore secara gratis dengan ukuran 93 MB saja. Uniknya lagi game ini bisa kamu mainkan secara offline.
3. Zombie Catchers
Masih di golongan game yang terbilang santai, ada sebuah game dengan tema zombie yang tidak kalah menarik untuk kamu coba, yaitu Zombie Catchers. Di dalam game ini kamu akan berperan menjadi seorang pedangan yang menjual aneka minuman jus. Bahan yang digunakan dalam pembuatan jus itu sendiri merupakan sebuah zombie.
Jadi di dalam game ini kamu akan berburu dan menangkap zombie sebanyak mungkin dengan peralatan yang telah di sediakan. Nantinya zombie tersebut akan di olah menjadi minuman untuk di dagangkan dan kamu akan mendapatkan koin dari hasil penjualan tersebut.
Game ini dikemas dalam bentuk kartun dan karakter-karakter yang lucu termasuk zombie. Jadi sangat cocok dimainkan untuk anak-anak sekalipun. Game ini bisa kamu dapatkan di google playstore secara gratis dengan ukuran 63 mb saja.
4. Zombie Tsunami
Masih dalam kategori santai, game ini berceritakan tentang sekelompok zombie yang akan terus berlari untuk menghindar dari kejaran tsunami. Sepanjang perjalanan kamu bisa menambah anggota zombie yang kamu kendalikan agar membentuk segerombolan zombie yang kuat.
Kamu bisa menambah atau merekrut anggota zombie dengan cara memakan orang yang ada di sepanjang jalan. Semakin banyak zombie yang ada semakin kuat juga terhadap rintangan yang akan kamu lalu.
Dari segi gameplaynya game ini terbilang sangat simpel karena hanya klik klik saja untuk membuat para zombie melompat. Meskipun begitu kamu akan di suguhkan dengan grafik yang cukup baik dan karakter zombie yang lucu sehingga bisa meminimalisir rasa bosan saat memainkannya. Game ini bisa kamu dapatkan secara gratis di playstore dengan ukuran 65 mb saja.
5. Into The Dead 2
Jika dari tadi kita membahas tentang game yang terbilang santai santai, sekarang kita memasuki game yang cukup menegangkan yaitu Into the Dead 2. Game ini berceritakan tentang seseorang yang terperangkap dalam dunia zombie. Nantinya kamu akan memerankan orang tersebut dan harus memerangi para zombie yang ada menggunakan senjata yang telah di sediakan.
Untuk grafik yang di sajikan juga sudah tidak di ragukan lagi mengingat ukurannya yang mencapai 1,5 GB. Selain itu terdapat juga sebuah alur cerita di dalamnya yang akan menambah kesan dramatis dalam game tersebut. Game ini pastinya sudah bisa di dapatkan di google playstore secara gratis.
6. The Walking Dead
Sebenarnya masih mirip-mirip dengan game yang sebelumnya telah dibahas yaitu Into the Dead 2. Di dalam game ini juga terdapat sebuah alur cerita namun pastinya memiliki jalan dan alur yang berbeda. Untuk grafik yang di sajikan juga masih tidak jauh berbeda meskipun ukuran game ini lebih kecil dibandingkan dengan sebelumnya. Game ini memiliki ukuran 1,2 GB.
Sebenarnya game ini memiliki banyak versi dan season yang banyak yang mana setiap versi dan season yang berbeda memiliki aplikasi yang berbeda pula. Untuk yang sedang yang rekomendasikan ini merupakan versi original episode ke 1. Jadi jika kamu ingin melanjutkan ke episode 2 kamu diharuskan untuk mendownload lagi aplikasi yang baru dengan ukuran 575 mb.
7. Z Hunting Day
Untuk game dengan tema zombie selanjutnya yang wajib untuk kamu coba adalah Z Hunting Day. Jika sebelumnya terdapat game game dengan ukuran yang besar berebda dengan yang satu ini. Game ini hanya memiliki ukuran 94 mb dan sudah tersedia secara gratis di google playstore. Meskipun dari segi ukuran terlihat meragukan namun jangan salah dulu, Game ini memiliki tampilan grafis yang bisa dibilang sangat bagus untuk game seukurannya.
Selain itu gameplay yang di sajikan juga tidak kalah seru dengan game yang telah dibahas di atas. Di dalam game ini kamu akan memerangi zombie dan diharuskan menyelamatkan orang agar tidak terserang oleh zombie. Disini kamu bisa menggunakan senjata yang sudah tersedia dan ada banyak senjata pilihan lainnya yang bisa kamu beli menggunakan uang yang kamu dapatkan di dalam game.
8. Last Day on Earth
Untuk kamu yang senang dengan game yang memiliki grafik yang bisa memanjakan mata namun memiliki ukuran yang tidak terlalu besar, maka kamu wajib untuk mencoba game yang satu ini. Untuk konsep permainannya masih sama dengan yang telah dibahas sebelumnya yaitu kamu akan bertahan hidup di alam terbuka yang dipenuhi oleh sekawanan zombie.
Game ini bisa dibilang game menengah karena ukurannya yang tidak bisa dibilang besar namun tidak bisa dibilang kecil juga, yaitu 381 mb. Dengan ukuran sebesar itu kamu sudah mendapatkan game dengan grafik yang tergolong bagus dan fitur yang banyak untuk dimainkan agar tidak mudah membosankan seperti meng custom karakter sendiri hingga membuat dan menata sebuah rumah.